Supermarket Bahan Bangunan di Depok
Depok Netizen - Di era serba modern ini, membeli kebutuhan untuk bahan bangunan tidak harus ke toko material seperti dahulu kala. Kini banyak toko retail bahan bangunan dengan label "supermarket" yang tersebar di kota-kota di Indonesia, tak terkecuali di Kota Depok. Bahkan tidak sedikit yang dahulunya merupakan toko material biasa atau konvensional kemudian berubah menjadi supermarket bahan bangunan.
Walau berlabel supermarket bahan bangunan, faktanya toko-toko retail model supermarket tersebut tidak hanya menjual bahan bangunan serta aksesorisnya dan pertukangan, tetapi juga menjual berbagai peralatan dan perlengkapan rumah tangga (mesin cuci, kompor gas dll), perkantoran, peralatan atau perlengkapan berkebun bahkan sepeda dan sepeda listrik. Sejauh ini, supermarket bahan bangunan tidak menjual seperti pasir dengan ukuran gerobak atau pick-up sebagaimana toko material konvensional. Entah jika transaksinya dalam skala besar.
Berbeda dengan berbelanja di toko material konvensional dimana harga masih bisa dinego alias bisa ditawar, di supermarket jelas tidak ada tawar menawar karena semuanya sudah berbanderol. Entah jika pembelian dilakukan dalam skala besar, sedang harga promosi atau cuci gudang.
Nama-nama yang mungkin sudah terkenal dan mempunyai banyak cabang di berbagai kota seperti Ace Hardware, Depo Bangunan dan Mitra10 adalah beberapa contoh toko retail bahan bangunan model supermarket. Nah berikut ini daftar beberapa supermarket bahan bangunan yang ada di Kota Depok :
Mitra10
Supermarket Bahan Bangunan Mitra10 Margonda, Depok |
Supermarket ACC Bangunan
Supermarket ACC Bangunan, Depok |
Tirta Bangunan
Tirta Bangunan merupakan salah satu Supermarket Bahan Bangunan yang ada di Kota Depok yang mempunyai jaringan outlet cukup banyak yaitu ada 4 outlet yang tersebar di Kota Depok :
- Jl. Raya Sawangan No.88 (dekat pusat perbelanjaan Pasadena), Pancoran Mas
- Jl. Raya Siliwangi No. 1, Pancoran Mas (dekat lampu merah Tugu Margoda)
- Ruko Griya Depok Asri, Jl. Tole Iskandar Blok B11, Kec. Sukmajaya, Depok
- Jl. Raya Jakarta Bogor Km.39, Cilangkap, Kec. Tapos, Depok
BMJ Smarthome
BMJ Smarthome Supermarket Bahan Bangunan, Cinere, Depok |
Lokasi supermarket bahan bangunan ini hanya ada di Cinere, Depok, tepatnya berada di Jl. Bukit Cinere Raya Kav.64-8, Cinere. BMJ Smarthome sudah hadir sejak tahun 2015.
Sesuai nama belakangnya "hardware" yang dalam terjemahan bahasa Indonesia berarti perangkat keras, atau istilahnya perkakas. Ya, Ace Hardware memang toko retail modern yang menjual berbagai perkakas pertukangan untuk bangunan. Tidak menjual bahan bangunan semisal pasir, batu bata, batako, semen, kayu, genting dan sejenisnya. Tapi mereka menjual berbagai peralatan pendukungnya maka itu mimin masukan Ace Hardware sebagai salah satu supermarket bahan bangunan.
Ace Hardware Margonda, Depok |
Itulah supermarket bangan bangunan yang ada di Depok, semoga bermanfaat.
toko bangunan depok citra juga ada jauh lebih lengkap dibanding ace hardware / mitra 10, saya nyari barang di toko bangunan depok citra lokasinya di margonda raya persis di depan/ seberangnya rumah sakit bunda margonda. ada pelayanan chat wa nya juga mereka di 085710032801 , pelayanan selama ini saya coba juga cepet hehe, sharing aja siapa tau ada yang ga nemu nemu cari alat alat teknik / bahan bangunan disini legend hehe
BalasHapusTerima kasih infonya
Hapus